Cara Instal Aplikasi Dapodikdas V 3.0.2 Terbaru Tahun 2015

Cara Instal Aplikasi Dapodikdas V 3.0.2 Terbaru Tahun 2015 ~ Bagi sobat operator yang masih belum melakukan update dari aplikasi dapodikdas versi sebelumnya V 3.0.1 bisa segera melakukan update ke aplikasi dapodikdas versi terbaru V 3.0.2, ada beberapa langkah dalam melakukan update aplikasi dapodikdas ini, anda bisa mengikuti beberap petunjuk dalam melakukan Update aplikasi dapodikdas v 3.0.2. dalam postingan kali ini volimaniak akan memberikan tutorial mengenai aplikasi dapodikdas khususnya cara instal aplikasi dapodikdas v 3.0.2 tahun 2015 ini. untuk lebih jelasnya anda bisa mengikuti panduannya dibawah ini;

Cara Instal Aplikasi Dapodikdas V 3.0.2 Terbaru Tahun 2015


Menggunakan Aplikasi Dapodikdas versi 3.0.2 diawali dengan menghapus aplikasi versi lama (3.0.0 atau 3.0.1), selanjutnya melakukan installasi menggunakan versi.3.0.2. Agar isi data di aplikasi sesuai dengan progres kiriman terakhir di server maka dilakukan generate prefill. Generate prefill ini merupakan proses generate data kiriman terakhir di server ke dalam sebuah file prefill. Unduh data prefill lalu tempatkan pada lokasi menyimpan data prefill, lalu lakukan registrasi kembali di \aplkasi dapodikdas versi 3.0.2 . Dengan demikian kita dapat login ke aplikasi dapodikdas dimana versi dan isi datanya sudah merupakan yang terbaru. Berikut detail penjelasan dari langkah-langkah awal menggunakan Aplikasi Dapodikdas versi 3.0.2 :

Langkah-Langkah Instal Aplikasi dapodikdas v 3.0.2


Dalam melakukan instal aplikasi dapodikdas terbaru ada beberapa langkah atau tahapan yang harus anda lakukan secara umum gambaran proses instalasi ulang aplikasi dapodikdas v 3.0.2 adalah sebagai berikut :
  1. Uninstal aplikasi dapodikdas versi lama
  2. Instal Aplikasi dapodikdas V 3.0.2
  3. Generate Prefill
  4. Registrasi 
  5. Input/update Data
Dari uraian langkah-langkah instalasi dapodikdas v 3.0.2 diatas akan saya jelaskan secara rinci untuk cara dari no.1 sampai dengan no. 5 berikut langkah-langkahnya :

UNINSTALL APLIKASI LAMA

  1. Sebelum melakukan instalasi dapodikdas versi 3.02, lakukan uninstall / deinstalasi versi 3.01 terlebih dahulu. Jika tidak maka aplikasi akan mengalami crash/ bentrok dengan aplikasi sebelumnya.
  2. PERINGATAN: Proses deinstalasi/ uninstall akan menghapus program pendataan dan databasenya. Pastikan Anda sudah melakukan sinkronisasi data. Sebelum melakukan deinstalasi pastikan aplikasi pendataan sudah dihentikan atau ditutup. Dan profil-profil dalam bentuk excel di export semua. untuk memastikan memiliki salinan data.
  3. Untuk melakukan deinstalasi aplikasi dapodikdas, klik Start -> Control Panel -> Program and Features, lalu pilih Dapodikdas, dan pilih [Uninstall] hingga muncul jendela seperti pada gambar

http://volimaniak.blogspot.com/
http://volimaniak.blogspot.com/

INSTALLASI VERSI 3.0.2

  1. Untuk melakukan instalasi, sebelumnya unduh dahulu installer aplikasi dapodikdas versi 3.02. Bagi sekolah yang belum pernah menginstall aplikasi ini, bisa mengunduh langsung aplikasi pada laman dapodikdas http://dapo.dikdas.kemdikbud.go.id/laman/unduh
  2. Setelah itu jalankan program setup.exe yang ada di CD/DVD atau dari lokasi lain (contoh: aplikasi hasil unduhan pada laman dapodikdas). Instalasi aplikasi akan berjalan dan akan ditayangkan seperti yang terlihat pada gambar berikut ini.


  3. http://volimaniak.blogspot.com/
  4. Tekan tombol [Lanjut >] untuk melanjutkan atau tombol [Batal] untuk membatalkan instalasi.
  5. Jika Anda memilih batalkan maka akan dikonformasi proses pembatalan intalasi, tekan tombol [Yes] untuk membatalkan instalasi, tombol [No] untuk melanjutkan instalasi.
  6. http://volimaniak.blogspot.com/
  7. Setelah proses ini selesai anda tinggal klik lanjut saja untuk melanjut ke proses instalasi dapodikdas V 3.0.2 dan pastikan gambar yang muncul pada proses akhir instalasi konfigurasi server adalah sebagai berikut :

http://volimaniak.blogspot.com/


Demikian tutorial cara instal dapodikdas versi 3.0.2, untuk proses-proses berkaitan dengan prefill yang ada dalam point 3 sampai 5 akan saya bahas pada postingan selanjutnya, karena juga terbatas waktu dan mengetiknya juga lama, hehehehe. semoga bermanfaat, dan salam data.
Powered by Blogger.